NIM: 202065036
Prodi: S1 Teknik Informatika
Fakultas Teknik
- Dari penjabaran yang disampaikan oleh Damon Horowitz mengenai "Moral Operating System" bahwa, teknologi pada zaman ini memberikan kita kekuatan yang baru yang sangat besar untuk mengetahui lebih banyak tentang satu sama lain. Bayangkan jumlah data yang dimilki perusahaan Google tentang anda dan teman anda, seperti tempat tanggal lahir, alamat rumah, dan lain-lain. Sekarang kita pikirkan dengan semua data anda dan teman anda , apa yang dapat dilakukan perusahaan dengan semua data itu? Dari penjelasan tersebut dapat di pahami bahwa, "Moral Operating System" merupakan suatu sistem atau pola pikir dalam pengambilan keputusan antara baik dan buruk (Etika) yang berhubungan dengan sikap dan perilaku seseorang (Moral)
- Damon Horowitz mengatakan "Manusia menjadi lebih sensitif terhadap pertimbangan manusia, yang sangat penting dalam pengambilan keputusan yag etis". Dari penjelasan tersebut, opini saya mengenai "Technology Humanists" merupakan hubungan antara manusia dengan teknologi dari segi pemanfaatan teknologi yang membuat manusia mengalai peningkatan diri baik dari kualitas maupun kuantitas yang berdasarkan nilai kemanusiaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar